Menciptakan dan menampilkan lagu tersebut, Mirelle berharap seluruh penikmat musik Indonesia dapat mendengarkan lagu ini dan merasa terwakili untuk menemukan kedamaian atau pemahaman lebih dalam mengenai rasa yang ada dalam diri mereka sendiri.
“Semoga lagu ini bisa membangkitkan rasa optimis kepada orang-orang yang sedang mengalami masa sulit,” ujarnya.
Melalui lagu “Ini Tak Biasa” ini dapat membuat karir musiknya dapat dikenal oleh banyak pencinta musik, bukan hanya nasional tapi juga internasional. Ia pun ingin lagu tersebut dapat menjadi variasi dalam karya yang telah ia miliki sebelumnya.
“Lagu ini juga kuharapkan bisa membawa warna baru dalam karier musikku, serta memperkenalkan karya-karyaku kepada para audiens yang lebih luas, baik di dalam maupun luar negeri,” tutupnya.