WELNESS

Tas Wajib Punya, Ini 7 Manfaat Pakai Backpack untuk Kesehatan Tubuh

×

Tas Wajib Punya, Ini 7 Manfaat Pakai Backpack untuk Kesehatan Tubuh

Sebarkan artikel ini

Dari sekian banyak model tas, hampir setiap orang punya backpack. Tas punggung ini memungkinkan seseorang membawa banyak barang, tanpa harus repot. Tren membawa ransel juga semakin populer, bukan hanya di kalangan pelajar dan pekerja, tapi juga para pecinta gaya hidup aktif.

Walau begitu, backpack bukan hanya soal gaya dan fungsionalitas lho, tapi berkaitan juga dengan kesehatan. Dari menjaga postur hingga mengurangi risiko cedera, yuk simak tujuh manfaat keren dari membawa ransel yang mungkin belum kamu sadari!

1. Menjaga Keseimbangan Tubuh

Menjaga Keseimbangan Tubuh/Foto: freepik.com/yanukit

Berbeda dengan tas selempang yang membebani salah satu sisi tubuh, ransel membagi beban secara merata di kedua bahu. Ini membantu tubuh tetap seimbang dan mengurangi risiko tubuh jadi miring atau condong ke satu sisi.

2. Mengurangi Risiko Sakit Punggung

Mengurangi Risiko Sakit Punggung/Foto: freepik.com/azerbaijan_stockers

Menggunakan ransel dengan benar yaitu dengan kedua tali bahu dan beban yang tidak terlalu berat, bisa membantu mengurangi tekanan berlebihan pada punggung. Dengan distribusi beban yang lebih baik, kamu jadi terhindar dari nyeri punggung akibat membawa beban berat di satu sisi saja.


3. Memperbaiki Postur Tubuh

Memperbaiki Postur Tubuh/Foto: freepik.com/our-team

Kalau sering bawa tas selempang, kamu mungkin tidak sadar kalau tubuh jadi cenderung membungkuk atau miring. Ransel membantu kamu berdiri lebih tegak karena beban yang seimbang mendorong tubuh untuk mempertahankan postur yang baik.

4. Mencegah Cedera pada Bahu dan Lengan

Mencegah Cedera pada Bahu dan Lengan/Foto: freepik.com/aghavni001

Membawa tas hanya di satu sisi bisa memberi tekanan lebih pada bahu dan lengan. Lama-kelamaan, kondisi ini bisa menyebabkan ketegangan otot atau bahkan cedera. Dengan ranselbeban terbagi merata dan risiko cedera pun lebih kecil.

5. Lebih Nyaman untuk Aktivitas Sehari-hari

Lebih Nyaman untuk Aktivitas Sehari-hari/Foto: freepik.com/jcomp

Ransel memungkinkan kamu membawa lebih banyak barang tanpa merasa cepat lelah. Dengan desain ergonomis dan bantalan pada tali bahu, tas ini lebih nyaman dipakai saat berjalan jauh, bersepeda, atau bahkan saat bepergian.

6. Meningkatkan Mobilitas dan Kebebasan Bergerak

Meningkatkan Mobilitas dan Kebebasan Bergerak/Foto: freepik.com/timeimage

Dibandingkan tas tangan atau tas jinjing yang harus digenggam atau ditaruh pundak, ransel membuat tangan kamu bebas bergerak. Ini sangat berguna kalau kamu harus membawa barang lain, seperti minuman atau ponsel, tanpa merasa ribet.

7. Bisa Jadi Beban Latihan Ringan

Bisa Jadi Beban Latihan Ringan/Foto: freepik.com/Wavebreak Media

Mengangkut ransel dengan bobot yang wajar bisa jadi semacam latihan ringan untuk otot punggung dan bahu. Bahkan, beberapa orang sengaja menambahkan beban di ransel mereka saat berjalan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan kekuatan otot.

***