Memiliki perut buncit atau lemak berlebih tak hanya mengganggu penampilan, tapi juga berbahaya bagi kesehatan. Untuk memiliki bentuk tubuh yang ideal, berbagai cara bisa kamu lakukan. Mulai dari mengurangi konsumsi makanan berlemak sampai berolahraga, seperti berjalan kaki atau berlari.
Nah, antara berjalan kaki dan berlari, kira-kira mana yang lebih efektif dalam menurunkan berat badan? Yuk, simak jawabannya berikut ini!
Lari atau Berjalan, Mana yang Lebih Efektif Menurunkan Berat Badan?
Berlari lebih efektif dibandingkan berjalan/Foto: Freepik
Berlari dan berjalan merupakan latihan kardiovaskular yang sama baiknya bagi kesehatan tubuh. Pilihan terbaiknya untuk menurunkan berat badan lebih cepat ini tergantung pada kesehatan dan imunitas setiap orang.
Dikutip dari Makan dengan baik, menurut studi tahun 2013 dalam Kedokteran & Sains dalam Olahraga & Latihan menyatakan bahwa berlari meningkatkan intensitas detak jantung daripada berjalan. Sehingga hal tersebut mendorong kalori dalam tubuh lebih cepat terbakar.
Saat berlari, otot akan bekerja lebih keras dibandingkan saat berjalan. Nantinya akan menghasilkan pembakaran kalori pasca berlari yang biasa disebut efek afterburn.
Dilansir dari Sangat passebuah studi tahun 2013 Kesehatan pelari nasional dan pejalan kaki Studi menyatakan berlari lebih efektif menurunkan berat badan bagi pria dan perempuan yang memiliki berat badan berlebihan. Dalam penelitian tersebut, pelari dapat mengalami penurunan berat badan sebesar 90 persen dibandingkan hanya berjalan saja.
Beauties, jika fokus penurunan berat badan menjadi hal pertama kali kamu coba, nggak ada salahnya untuk memulai dari berjalan kaki dulu kok. Manfaat yang didapat dari berjalan kaki juga hampir sama seperti kamu berlari. Namun, kamu perlu melakukan berjalan cepat jika ingin menurunkan berat badan.
Dikutip dari Garis kesehatanjalan cepat dapat membakar kalori yang sama seperti ketika kamu berlari. Kamu perlu berjalan cepat dengan langkah cepat sekitar 3-5 mph.
Selama berjalan cepat, denyut jantung akan meningkat. Dengan begitu, kamu bisa membakar kalori lebih banyak dengan berjalan cepat dibandingkan berjalan dengan kecepatan biasa.
Nah, sekarang kamu sudah tahu kan mana yang efektif untuk menurunkan berat badan. Selamat mencoba!
***