FINANCIAL

Harga Barang Mulai Melambung, Ini 4 Kiat Belanja Hemat Selama Ramadan

×

Harga Barang Mulai Melambung, Ini 4 Kiat Belanja Hemat Selama Ramadan

Sebarkan artikel ini

Bulan Ramadan identik dengan peningkatan kebutuhan rumah tangga, baik untuk keperluan sahur, berbuka, maupun persiapan hari raya. Sayangnya, harga barang sering kali mengalami kenaikan yang cukup signifikan, membuat pengeluaran rumah tangga menjadi lebih besar dari biasanya.

Untuk itu, diperlukan strategi yang tepat agar tetap bisa berbelanja hemat tanpa mengurangi kualitas hidup selama bulan suci ini. Berikut adalah empat kiat belanja hemat selama Ramadan yang bisa kamu terapkan.

1. Buat Daftar Belanja dan Tetapkan Anggaran





Buat daftar belanja
Buat daftar belanja/ Foto: Freepik.com/tonodiaz

Sebelum berbelanja, pastikan kamu sudah membuat daftar kebutuhan yang benar-benar diperlukan. Dengan adanya daftar belanja, kamu bisa lebih fokus dan menghindari belanja impulsif alias membeli barang di luar kebutuhan.

Menyusun daftar belanja juga membantu kamu membandingkan harga dan memilih barang yang lebih ekonomis. Jangan lupa untuk mengecek stok bahan makanan di rumah terlebih dahulu agar tidak membeli barang yang sebenarnya masih tersedia.

Yang tak kalah penting Beauties, kamu perlu menetapkan anggaran belanja agar pengeluaran tetap terkendali.


2. Manfaatkan Promo dan Diskon

Memanfaatkan promo/ Foto: Freepik.com/ KamranAydinov

Menjelang dan selama Ramadan, banyak toko dan supermarket menawarkan berbagai promo dan diskon. Manfaatkan momen ini untuk membeli kebutuhan pokok dengan harga lebih murah.

Namun, tetap bijaklah dalam memanfaatkan promo yakni dengan memastikan barang yang dibeli memang benar-benar dibutuhkan dan bukan hanya karena tergiur diskon semata.

Selain itu, belanja di toko grosir atau pasar tradisional sering kali memberikan harga yang lebih terjangkau dibandingkan di minimarket atau supermarket besar. Jadi, bandingkan harga di beberapa tempat sebelum memutuskan untuk membeli.

3. Belanja dalam Jumlah Besar dan Simpan dengan Baik

Belanja banyak/ Foto: Freepik.com/freepik

Membeli bahan makanan dalam jumlah besar sering kali lebih hemat dibandingkan membeli dalam kemasan kecil. Produk seperti beras, gula, minyak goreng, dan bahan makanan kering lainnya bisa dibeli dalam jumlah besar untuk menghemat pengeluaran. Namun, pastikan kamu memiliki tempat penyimpanan yang baik agar bahan makanan tetap segar, tidak terbuang sia-sia, dan terhindar dari hewan pengerat.

Selain itu, pertimbangkan untuk memasak dalam jumlah lebih banyak dan menyimpan makanan di dalam freezer agar bisa dikonsumsi di kemudian hari. Hal tersebut tidak hanya menghemat uang tetapi juga mengurangi frekuensi belanja yang bisa memicu pengeluaran berlebih.

4. Gunakan Uang Tunai untuk Mengontrol Pengeluaran

Membayar dengan tunai/ Foto: Freepik.com/rawpixel.com

Berbelanja dengan uang tunai bisa menjadi cara efektif untuk mengontrol pengeluaran. Dengan membawa uang dalam jumlah yang sudah ditentukan sesuai anggaran belanja, kamu akan lebih berhati-hati dalam membelanjakan setiap rupiah. Berbeda dengan pembayaran menggunakan kartu atau dompet digital yang cenderung membuat pengeluaran lebih tidak terkendali.

Jika tetap ingin menggunakan pembayaran digital, pastikan kamu mencatat setiap transaksi agar tetap bisa memantau pengeluaran. Dengan cara ini, kamu bisa lebih disiplin dalam mengelola anggaran  belanja  selama Ramadan.

***