TEMPO.CO, Tangerang – Unit Reskrim Polsek Pamulang menggagalkan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Jalan Benda Raya, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 6 November 2024. Polisi menembak satu dari dua kawanan pencuri itu lantaran mencoba melawan.
Kawanan pencuri itu diduga mengincar sebuah sepeda motor di rumah makan ayam geprek.
Kapolsek Pamulang Komisaris Suhardiono membenarkan polisi menggagalkan pencurian motor tersebut. Namun, dia enggan merinci lebih jauh ihwal peristiwa tersebut. “Kejadiannya Rabu pagi,” kata Suhardiono saat dihubungi Tempo, Kamis 7 November 2024.
Seorang pegawai rumah makan, Rizky mengatakan, dia sempat mendengar suara letupan diduga dari senjata api pada Rabu pagi. “Suara tembakan ada tiga kali, kondisinya juga lagi sepi itu,” kata dia.
Menurut dia, pada saat itu terjadi percobaan pencurian kendaraan bermotor. “Polisinya bilang, itu mau bobol motor metik milik bos saya,” ujarnya.
Rizky mengatakan, pelaku pencurian diduga berjumlah lebih dari satu orang, namun dia hanya melihat seorang pria yang diduga pelaku sudah terkapar di tanah.
“Pelakunya ada dua orang, tapi satu yang ketangkep, satunya lolos. Pas saya keluar satu orang sudah terkapar tapi masih sadar,” ucapnya. “Motornya belum dibawa kabur, cuma memang sudah dibobol pake alat dia. Pelaku sempat bawa pistol,” ujarnya.
Pilihan Editor: Kasus Korupsi Timah, Selain New Smelter, Saksi Ahli Ungkap Grup WA Update Pabrik