CELEB UPDATE

Jakarta Doodle Fest Vol. 2 Resmi Dibuka dengan Mengusung Tema Art to Cart

7
×

Jakarta Doodle Fest Vol. 2 Resmi Dibuka dengan Mengusung Tema Art to Cart

Share this article


Liputan6.com, Jakarta Festival seni visual tahunan Jakarta Doodle Fest (JDF), yang diselenggarakan oleh TFR News, resmi dibuka hari ini dengan tema baru bertajuk “Art to Cart” di Taman Ismail Marzuki (TIM).

Festival yang berlangsung dari tanggal 1 hingga 3 November 2024 ini mengangkat tema pentingnya seniman mengolah karya mereka menjadi nilai ekonomi. Setelah sukses dengan edisi perdananya tahun 2023 di M Bloc Space, JDF kini hadir dengan skala yang lebih besar dan program yang lebih beragam.

Christine Laifa, Co-founder JDF dan TFR News, menjelaskan pentingnya Intellectual Property (IP) atau Hak Kekayaan Intelektual (HKI) bagi seniman.

“Salah satu tujuan kami menyelenggarakan JDF adalah agar masyarakat semakin menghargai ide-ide di balik IP dan pentingnya melindungi kekayaan intelektual tersebut,” ujar Christine.

Festival ini menghadirkan program yang fokus pada nilai ekonomi dari karya seni, seperti pameran, kolaborasi merchandise, dan roadshow ke berbagai kampus seni.

Muklay, yang kembali menjadi Artistic Director, mempersembahkan pameran bertajuk “All The Small Things” yang menampilkan karya-karya seniman dengan berbagai perspektif unik.

Selain itu, JDF juga menghadirkan pertunjukan teater musikal dan kolaborasi antara seniman dan korporasi yang bertujuan memberi ruang bagi seniman untuk mengeksplorasi nilai komersial dari karya mereka.

 



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *